Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kenali Semua Jenis Bangunan Defence COC Dari TH 8 - 10 Jilid II

Menindak lanjuti artikel sebelumnya yaitu mengulas tuntas bangunan defence coc dimulai dari Town Hall level 1 hingga 10 yang admin bahas baru 4 bangunan defence saja, pada artikel ini sisanya. Bangunan defence yang akan dibahas pada artikel ini adalah wizard tower, air defence, air sweeper dan inferno.

Woke, langsung saja tanpa banyak bacot...

5. Wizard Tower

Bangunan ini dinamakan wizard tower karena ada wizard yang berdiri di atas tower. Efek damage yang dihasilkan layaknya sebuah pasukan wizard.

Serangan yang dihasilkan bersifat double target artinya menyerang lebih dari satu pasukan jika pasukan yang ditempatkan secara berkelompok.

Semakin tinggi level bangunan semakin tinggi pula efek kerusakan yang dapat dihasilkan. Terlihat pada gambar di bawah ini, kita dapat memperhitungkan damage, waktu upgrade, biaya resorces dan sebagainya.

Bangunan ini dinamakan wizard tower karena ada wizard yang berdiri di atas tower. Efek damage yang dihasilkan layaknya sebuah pasukan wizard.

Selain dapat menyerang pasukan darat, defence ini dapat menyerang pasukan udara. Upaya pertahanan desa yang dapat dilakukan adalah dengan menempatkan bangunan ini berada pada bangunan terpenting dipusat desa.

Walaupun memiliki kelebihannya tersebut, kelemahan wizard tower dapat dikelabui dihancurkan dengan mengecoh penyerangan dengan kombinasi pasukan membawa giant dan acher sebagai backup dari belakang.

6. Air Defence

Admin sangat benci dengan defence yang satu ini gara-gara waktu upgrade senjata ini begitu lama dan salah satu defence mahalnya bukan main. Tapi cukup ampuh untuk melawan pasukan udara seperti healer, balon, naga, minion dan sebagainya. Inilah kelebihan dari air defence.

Air defence dapat ditemui jika sudah berada di TH 4 yang dapat membuat 1 air defence saja. Jika sudah berada di TH 6 atau ke atasnya, jangan pernah melupakan untuk mengupgrade senjata ini karena musuh yang dihadapi untuk TH 6 ke atas kebanyakan menyerang melalui udara.

Untuk memperkuat pertahanan air defence sebaiknya tempatkan di pusat kota atau tak jauh dari pusat yang dilindungi wall.

Namun, penempatannya tidak bersamaan, karena bisa jadi musuh akan menggunakan lighting spell untuk menghancurkan air defence.

Air defence dapat ditemui jika sudah berada di TH 4 yang dapat membuat 1 air defence saja. Jika sudah berada di TH 6 atau ke atasnya, jangan pernah melupakan untuk mengupgrade senjata ini karena musuh yang dihadapi untuk TH 6 ke atas kebanyakan menyerang melalui udara.

7. Air Sweeper

Admin menyebut defence ini dengan kipas angin. Karena mengeluarkan angin untuk menghalau jauh pasukan udara agar tidak mendekat ke bangunan tertentu. Sasaran utamanya seperti balon, healer, naga dan pasukan udara lainnya.

Air sweeper juga sangat membantu jika ada pasukan udara yang ditempatkan pada satu titik kemudian ia akan membuat pasukan udara itu akan melebar dan mengahalaunya untuk menjauh.

Air sweeper juga sangat membantu jika ada pasukan udara yang ditempatkan pada satu titik kemudian ia akan membuat pasukan udara itu akan melebar dan mengahalaunya untuk menjauh. Radius serangan dapat membentuk sudut 120 derajat.

Khususnya untuk TH 7 air sweeper mungkin belum mendapatkan efek defence terlalu berpengaruh, namun jika sudah TH 8 ke atas, efek defence yang diberikan untuk menghalau pasukan yang terbuat dari dark barak seperti Lava pups, balon hitam dan sebagainya.

8. Xbow

Semakin tinggi level Town Hall yang dimiliki maka semakin tinggi pula kekuatan damage yang dihasilkan dari senjata defence.

Namun, memiliki Town Hall semakin tinggi mestinya dibarengi dengan tingginya kekuatan damage dari setiap pasukan yang ada.

Xbow adalah salah satu senjata terkuat dalam mode bertahan yang ada di game Clash of Clans. Hanya dapat ditemui jika sudah berada di level Town Hall 9 dan 10. Pada TH 9 dapat membuat 2 xbow dan pada TH 10 dapat membuat 3 tambahan xbow baru.

Kekuatan damage yang dihasilkan oleh xbow level 1 saja hampir setara dengan damage yang dihasilkan oleh acher tower level 9. Untuk membangun xbow satu buah level 1 saja setidaknya membutuhkan 3.000.000 gold selama 7 hari lamanya.

Kekuatan damage dihasilkan oleh xbow level 1 saja hampir setara dengan damage yang dihasilkan oleh acher tower level 9. Untuk membangun xbow satu buah level 1 saja setidaknya membutuhkan 3.000.000 gold selama 7 hari lamanya.

Kelebihan dari xbow dapat menyerang dengan cepat menggunakan tembakan panah begitu super cepat ke pasukan lawan yang akan menyerang base kita.

Targetnya adalah pasukan udara dan pasukan darat terutama yang memiliki darah tinggi. Selain itu, jangkauan defence dari xbow cukup luas yakni dapat mencapai radius 11 kotak

Hanya ada 4 level untuk mengupgrade xbow hingga mencapai batas maksimal dengan gold yang dibutuhkan sebanyak 8.000.000 selama 14 hari.

Tak seperti bangunan defence lainnya, xbow membutuhkan resources digunakan untuk mereload senjata yang terbuang karena mempertahankan base. Biaya yang diperlukan, lama durasi dan sebagainya dapat dilihat pada gambar.

9. Inferno Tower

Senjata defence ini akan mengeluarkan semacam laser yang tak pernah putus menyerang lawan yang akan menghancurkan base kita. Sedikit harapan untuk menang jika mereka menyerang base yang memiliki inferno dengan pasukan golem, hog, hero, PEKKA dan pasukan lainnya yang memiliki darah tinggi.


Untuk mempertahankan desa, meletaknyanya dipusat desa adalah cara terbaik guna melindungi bangunan terpenting seperti storage, TH dan lainnya.

Penyerangan inferno terbagi menjadi dua mode yaitu mode single target dan multiple target. Single target, sinar laser yang dihasilnya hanya fokus terhadap 1 pasukan saja.

Sedangkan multiple target sinar laser akan terbagi menjadi 5 sinar terpencar ke segala arah dimana musuh akan menyerang menempatkan pasukannya.

Tak heran jika inferno tower adalah senjata defence paling ditakuti oleh gamer Clash of Clans karena efek damagenya begitu menyeramkan apalagi sudah mencapai level 3.

Penyerangan menggunakan acher tidak akan menembus dan menghancurkan defence ini. Barak biasa mungkin tidak dibutuhkan untuk membuat pasukan, pemain di TH 10 khususnya lebih memilih menggunakan dark barak dalam melakukan penyerangan pada TH 10.

Sama halnya dengan xbow, inferno tower juga membutuhkan pengisian senjata yang berasal dari dark elixir. Selebihnya, anda dapat melihat lebih detail damage, lamanya waktu upgrade, biaya yang dibutuhkan dan lainnya pada gambar di atas.

Okelah, capek juga nulis... ke-9 bangunan defence dalam permainan Clash of Clans sudah admin bahas. Untuk bangunan defence lainnya seperti bomb, giant bom, wall dan sebagainya dibahas dilain artikel. Oke bro..

Posting Komentar untuk "Kenali Semua Jenis Bangunan Defence COC Dari TH 8 - 10 Jilid II"